Rabu, 17 Agustus 2016

Trenggalek

Kesan pertama setiap orang yang datang ke Trenggalek untuk beberapa hari: Tentram (foto: IG @anud43 via @ilovetrenggalek)https://www.goodnewsfromindonesia.org/wp-content/uploads/images/source/Screen-Shot-2016-04-07-at-8.51.25-PM.png

Budaya, Makanan, Ciri khas Treggalek

      Kalian tahu an kota Trenggalek ada dimana? Ya , kota trenggalek ada di Provinsi Jawa Timur. Dikotaku yaitu ditrenggalek ada banyak budaya daerah salah satunya yaitu  Bersih Dam Bagong (nyadran). Setiap bulan Selo penanggalan Jawa, setiap hari Jum’at Kliwon para petani dari 11 desa di Kecamatan Trenggalek dan Pogalan yang sawahnya mendapat pengairan dari Dam Bagong melaksanakan Upacara Bersih Dam Bagong.

     Upacara tersebut dilakukan sebagai tanda syukurnya pada Tuhan, karena sawahnya tidak kekeringan. Selain itu  juga untuk memperingati jasa pemrakarsa pembangunan Dam Bagong, yakni Menak Sopal.

     Cigeom......(bahasa koreanya sekarang) kita bahas tentang makanannya. Masalah makan adalah hobi saya. Kita usah basa basi, makanan khas trenggalek adalah gegok, selain itu juga ada alen-alen dan tiwul yang sangat khas banget.
Emang tiwul salah satu makanan tradisional zaman dulu dari trenggalek, sekarang pembuatan tiwul hampit tidak ada karena sudah diganti dengan beras. Tiwul merupakan makanan yang bahannya dari singkong. Sekarang saya akan mendeskripsikan ciri camilan khas trenggalek. Ya, alen-alen namanya.

     Tentang ciri fisik alen-alen,bentuknya yang kecil bundar berlubang ditengah, berwarna kuning yang pastinya bahannya dari singkong juga seperti tiwul yang menandakan khas asli trenggalek. Tapi sekarang banyak alen-alen yang bahannya dari tepung. Mungkin itu salah satu inovasi baru untuk menambah rasa baru pada alen-alen.

     Trenggalek juga tidak kalah dengan ciri khasnya yang luar biasa yaitu adanya pohon cengkeh yang merupakan bahan dari pembuatan rokok. Pohon cengkeh tersebut merupakan salah satu peghasilan yang dimiliki masyarakat.
Selain itu apakah anda sudah tahu Supriyadi? Ya,Supriyadi adalah pahlawan Nasional pada era sukarno.

     Ternyata Supriyadi adalah sosok pahlawan yang lahir dari Kota Trenggalek Supriyadi menjadi Kontroversianal pada masa penjajahan karna iya sangat di takuti oleh Belanda.dan sampai sekarang ini Supriyadi Tidak jelas dimana.Makamnyapun sekarang tidak di ketahui dimana.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar